Kamu sedang mencari ide bisnis makanan yang menguntungkan?
Artikel ini menyajikan beberapa informasi mengenai ide bisnis makanan baik ringan maupun makanan berat atau pokok yang dijamin memberikanmu banyak keuntungan.
Makanan di Indonesia sangatlah beragam, apalagi ditambah dengan berbagai macam jenis makanan dunia. Kamu bisa mencari berbagai ide dari makanan tersebut atau bahkan dari makanan kesukaanmu.
Kamu bisa menjual makanan yang menjadi daya tarikmu. Pilihlah ide bisnis makanan yang sesuai dengan market atau pasar yang berada di daerahmu. Cari yang paling banyak peminatnya.
Kamu bisa melakukan survey terlebih dahulu kepada beberapa teman atau tetanggamu sebelum mulai berjualan. Dengan demikian, kamu juga bisa mengetahui feedback rasa dari mereka dan dapat meningkatkan kualitas dari produkmu nantinya.
Kamu ingin mencari side job dengan berbisnis kuliner dan sedang mencari ide bisnis makanan yang mungkin untuk dijalani? Berikut telah kami rangkum berbagai macam ide bisnis makanan dari berbagai sumber yang pastinya akan memberikanmu keuntungan yang tidak main-main.
Tekstur keripik singkong yang renyah dengan rasanya yang gurih, manis, atau pedas membuat siapa pun yang mencicipinya akan ketagihan. Ide bisnis makanan ringan yang satu ini diminati oleh banyak orang. Makanan ini juga cenderung tahan lama sehingga penyimpanannya pun mudah.
Kamu bisa menitipkan kripik singkong di warung-warung, tempat makan, atau pun menjualnya secara langsung melalui media online seperti marketplace. Kamu bisa menyiapkan foto yang menarik sehingga dapat menarik banyak pembeli dari ide bisnis makanan ini.
2. Roti bakar
Ide bisnis makanan ringan berikutnya yaitu roti bakar. Bisnis roti bakar ini cukup menjanjikan. Banyak orang yang menyukai dessert satu ini. Roti bakar merupakan camilan dengan bahan roti tawar yang dibakar kemudian diberikan taburan berupa keju, susu, cokelat, selai strawberry, dan masih banyak lagi.
Baca Juga: 5 Motif Kain Maxmara Paling Cocok Untuk Hijaber, Pasti Laris Manis!
Roti bakar memiliki rasa yang nikmat dan mudah disukai oleh banyak orang Indonesia di berbagai kalangan usia. Oleh karena itu, ide bisnis makanan ini merupakan salah satu peluang besar yang bisa kita coba.
3. Basreng
Baso goreng atau yang biasa dikenal sebagai basreng merupakan camilan dari Bandung yang terbuat dari bakso dan biasa disajikan dengan bumbu-bumbu pedas ataupun rasa gurih. Ide bisnis makanan ringan satu ini cukup disukai oleh banyak orang sehingga dengan membuka bisnis basreng ini akan menjadi peluang usaha yang menjanjikan.
Kamu juga bisa menjualnya seperti camilan kering lain yaitu di warung-warung, toko, tempat makan, atau pun menjualnya secara online di e-commerce.
4. Dessert box
Makanan manis menjadi kegemaran banyak orang Indonesia. Ide bisnis makanan berikutnya yaitu dessert box. Jika kamu memiliki keahlian dalam memasak berbagai jenis kue basah, seperti tiramisu, tart regal, atau brownies maka ide bisnis makanan satu ini sangat cocok untukmu.
Kamu bisa membuat bisnis dessert box yang dikemas di dalam sebuah kotak kaca atau plastic. Makanan kekinian ini sangat praktis. Kamu bisa mengkreasikannya semenarik mungkin dan dijual secara online untuk menarik konsumen.
5. Dimsum
Ide bisnis makanan berikutnya yaitu dimsum. Dimsum merupakan camilan dari Tiongkok yang cukup populer di Indonesia. Saat ini sudah banyak café atau restoran yang menjual menu satu ini. Selain itu, banyak penjual rumahan yang membuat dan menawarkan dimsumnya secara online.
Tak perlu khawatir dengan katahanan dimsum. Makanan ringan ini bisa dibekukan menjadi frozen food sehingga lebih awet. Kamu juga bisa menjualnya dalam bentuk dimsum yang dijual secara langsung siap makan ataupun dalam bentuk frozen food.
6. Salad buah
Siapa yang sudah menu sehat satu ini? Salad buah kini banyak digemari oleh orang Indonesia. Salad buah segar sangat mudah dibuat. Kamu bisa membuatnya dengan berbagai jenis buah segar kemudian ditambahkan dengan saus mayonaise dan keju parut.
Ide bisnis makanan ini bisa dijual secara online melalui media sosial atau melalui aplikasi online. Coba tambahkan keunikan tersendiri pada salah buah yang kamu miliki, misalnya dengan saus mayonaise resep spesial, ataupun membuat menu salad buah khusus diet sehat, atau sebagainya.
7. Rice box
Saat ini banyak orang yang mencari kepraktisan, salah satunya dalam hal makanan. Salah satu ide bisnis makanan berat yang mengutamakan kepraktisan yaitu rice box. Rice box banyak digemari oleh anak muda karena harga yang lebih ekonomis dengan kemasan yang praktis.
Kamu bisa bebas menentukan lauk pada menu rice box. Beberapa contoh menu seperti rice box dori, rice box ayam krispi, dan rice box daging. Kamu bisa mengkreasikannya dengan berbagai jenis sambal, seperti sambal matah, sambal roa, dan sebagainya. Kamu juga bisa menambah menu tambahan seperti telur.
8. Bisnis catering
Pada masa pandemi ini, bisnis kuliner semakin menjamur. Salah satunya ide bisnis makanan yang tumbuh pesat yaitu catering. Bisnis ini menargetkan pasar orang-orang yang memiliki waktu terbatas untuk memasak sehingga sangat ideal berada di perkantoran, area kos-kosan, atau pemukiman pegawai.
Baca Juga: Bosen Jadi Karyawati? 5 Ide Bisnis Kreatif Ini Cocok Banget Buat Kamu Loh
Kamu bisa menargetkan kantor atau perusahaan sebagai client kateringmu. Banyak kantor-kantor yang menyediakan makan siang bagi para karyawannya. Kamu juga bisa mengkreasikan menu kateringmu dalam kategori menu catering sehat.
Kamu bisa merekrut ahli gizi untuk membuat menu makanan sehat atau menu diet dengan kalori yang terukur. Hal ini akan sangat menguntungkan karena mengingat saat ini banyak orang yang mulai melek dengan kesehatan.
9. Makanan khas daerah
Makanan khas daerah memiliki hati tersendiri bagi masyarakat Indonesia karena kenikmatannya. Daerah di Indonesia sangat beragam, dengan berbagai macam ras dan suku bangsa. Kamu bisa fokus pada salah satu makanan khas daerah di Indonesia. Kamu bisa menyesuaikan misal dari asal daerahmu atau dari makanan favoritmu sendiri.
Ada banyak sekali menu favorit dari makanan khas daerah. Kamu bisa mencoba ide bisnis makanan daerah seperti rumah makan Padang, rumah makan khas Manado, makanan Sunda, atau yang lainnya.
10. Makanan mancanegara
Tak hanya ide bisnis makanan lokal, kamu juga bisa mengulik ide bisnis makanan mancanegara. Orang Indonesia dikenal mudah beradaptasi dengan berbagai jenis makanan asing sehingga banyak sekali ditemukan kuliner mancanegara di Indonesia, seperti Korean street food, Tom Yum khas Thailand, pizza khas Italia, sushi dan ramen khas Jepang, dan masih banyak kuliner lainnya.
Kamu bisa menentukannya sesuai dengan budget modal kamu dan pasar yang ada di sekitarmu. Yang pasti carilah produk yang stabil dan dibutuhkan oleh banyak orang sehingga usahamu akan tetap berjalan tak lekang oleh waktu.
Demikian sahabat moselo beberapa ide bisnis makanan ringan dan berat yang dapat kami rangkum. Baik makanan ringan atau berat keduanya memiliki keunggulan dan kekurangannya masing-masing.