Menemukan produk asing di Indonesia tidaklah sulit bahkan ada banyak gerai resmi yang menjual produk-produk asing. Peminat produk asing ini tidak sedikit sehingga menimbulkan persaingan dengan produk lokal. Sebenarnya antara produk lokal dan produk asingini bukan masalah yang baru. Sudah lama pemerintah menggabungkan gerakan cintai produk dalam negeri namun tetap saja ada banyak alasan orang memilih produk asing.
Apalagi di tengah globalisasi ekonomi, produk asing semakin merajalela bahkan dengan harga yang terjangkau. Hal ini tentu memberikan dampak serius untuk perekonomian dan juga banyak sektor yang lain. Berikut ini beberapa penjelasan singkat mengapa orang lebih memilih produk asing dibandingkan produk local.
Masalah Di Antara Produk Lokal Dan Produk Asing
Masalah antara produk asing dan lokal bukanlah hal yang baru. Selama bertahun-tahun orang berpikir bila produk asing secara umum lebih baik dari produk lokal. Sehingga mereka lebih memilih produk asing meski pada kenyataannya ada banyak produk lokal yang mendunia. Selain itu, masalah brand prestige juga menjadi faktor utama orang memilih produk asing ketimbang produk dalam negeri.
Mereka yang menggunakan produk asing akan berpikir lebih keren karena produk yang digunakan berasal dari luar negeri. Hal ini tidak lepas dari prasangka bila produk asing mempunyai kualitas yang lebih bagus dari produk lokal. Kualitas yang dimaksud tidak hanya kualitas barang namun juga kualitas pelayanan dan servis.
Padahal diluar itu semua produk lokal sudah banyak berevolusi dan tidak sedikit yang mempunyai kualitas yang sama baik dengan produk asing. Hanya saja orang terlanjur memiliki stigma bahwa produk asing lebih baik dari produk lokal. Stigma ini tentu tidak begitu saja diubah hanya bermodal fakta yang ada di lapangan. Tentu produk lokal harus bekerja ekstra agar bisa bersaing dengan produk asing untuk memenangkan hati konsumen.
Alasan Produk Asing Lebih Diminati
Fenomena antara produk lokal dan produk asingini terjadi hampir di setiap negara. Sebenarnya apa sih yang membuat produk asing ini lebih diminati dari produk lokal.
Kualitas produk – meski tidak selalu benar, ada beberapa produk asing yang mempunyai kualitas lebih bagus dari produk lokal. Hal ini mendorong orang memilih produk asing karena stigma kualitas produk yang lebih baik. Padahal kini sudah banyak produk lokal yang mempunyai berstandar kualitas dunia seperti produk lokal skincare.
Kemasan yang kurang menarik – kemasan memang menjadi daya tarik yang tidak bisa dihindari. Produk-produk dari luar negeri banyak yang dikemas dengan baik dan menarik untuk melindungi produk yang dijual.
Kurang inovasi – khususnya produk fashion dan elektronik, produk asing mempunyai banyak inovasi yang bagus. Faktanya produk lokal mengikuti tren inovasi dari luar negeri yang membuat produk lokal terkesan ketinggalan.
Harga – faktor harga juga menjadi alasan orang memilih produk asing. Ada beberapa produk asing yang mempunyai harga mahal namun hal ini dikompromi dengan kualitas yang sepadan. Selain itu, tidak sedikit produk asing yang dibanderol dengan harga yang murah terutama produk yang dijual die-commerce.
Kurangnya rasa nasionalisme – selain dari faktor produknya, faktor lain yang menyebabkan orang memilih produk asing adalah rasa nasionalisme yang kurang. Stigma produk asing lebih baik dan prestige ketika membeli produk asing menjadi penyebab utama produk lokal kurang diminati.
Faktor kelangkaan – barang asing akan semakin diburu karena fakta bila produk tersebut dijual dalam jumlah yang terbatas di dalam negeri. Faktor kelangkaan meningkatkan intensitas minat pembeli area merek asing yang susah ditemukan atau hanya ditemukan di toko-toko tertentu di kota besar.
Keuntungan Membeli Produk Lokal
Meski ada banyak alasan untuk membeli produk asing, namun alasan untuk mencintai produk lokal tidak kalah banyak. Ada banyak dampak positif menggunakan produk dalam negeri yang dirasakan tidak hanya untuk diri sendiri namun juga komunitas dan negara secara umum.
Untuk perekonomian
Meningkatkan perekonomian – meski membeli produk lokal terkesan hal yang kecil namun hal kecil ini justru memberikan dampak yang besar pada perekonomian. Ketika anda membeli produk lokal berarti anda berkontribusi untuk mendukung pengrajin dan produsen lokal. Secara tidak langsung hal ini menggerakkan roda perekonomian dalam negeri serta meningkatkan pendapatan negara.
Mendukung komunitas lokal – industri dalam negeri menggunakan sumber daya dan bahan baku dari dalam negeri pula. Ada banyak orang yang tergabung dalam komunitas usaha mulai dari peternak, petani, pengrajin, produsen, dan sebagainya yang turut menggerakkan roda perekonomian. Membeli produk lokal akan berpengaruh pada kelangsungan komunitas ini dan perekonomian lokal.
Local pride – Ada banyak alasan untuk memilih produk lokal, salah satunya karena local pride. Produk lokal, apalagi yang sudah terdaftar di BPOM dan mendapatkan sertifikat halal atau jaminan mutu lain, tentu saja lebih baik dari produk asing dengan jaminan mutu yang masih dipertanyakan. Selain itu, produk lain seperti fashion juga memberikan kebanggaan sendiri ketika dibuat dengan sentuhan khas Indonesia.
Menambah lapangan kerja – komunitas lokal yang berjaya akan memberikan peluang lapangan kerja baru. Bila produksi produk lokal berjalan dengan lancar, pengusaha akan membutuhkan pegawai yang lebih banyak untuk memenuhi kebutuhan pasar.
Untuk Kesehatan
Produk asing terutama makanan, skincare, kosmetik, dan obat-obatan tentunya sangat beresiko. Bagaimana tidak bila produk jenis ini sangat mudah terkontaminasi dengan bakteri ketika dalam proses pengiriman. Selain itu, produk jenis ini juga tidak berada dibawah pengawasan BPOM sehingga sangat rentan untuk digunakan.
Untuk lingkungan
Mengurangi potensi sampah – membeli produk lokal juga membantu mengurangi potensi sampah. Produk lokal membutuhkan jarak yang dekat untuk pengiriman. Hal ini mengurangi jumlah kemasan yang digunakan dan mengurangi potensi sampah secara umum.
Mengurangi emisi gas – selain sampah, membeli produk lokal juga membantu mengurangi jejak karbon. Produk dalam negeri yang dikirim untuk area dalam negeri tidak membutuhkan berbagai macam mode transportasi. Namun produk asing harus beberapa kali berganti transportasi dan lebih lama dalam pengiriman. Hal ini tentu menghasilkan emisi gas yang lebih banyak.
Sekarang seharusnya sudah tidak perlu lagi ada dilema antara produk lokal dan produk asing. Produk lokal memberikan dampak positif dari berbagai aspek yang bisa dirasakan tidak hanya untuk diri sendiri namun juga komunitas dan negara secara umum. Tidak sedikit produk lokal yang mempunyai kualitas sama baik dengan produk dalam negeri namun dibuat dengan cara yang lebih etis. Ada banyak orang yang menggantungkan hidup dibalik produk lokal sehingga tidak ada salahnya untuk mendukung mereka untuk berkembang menjadi lebih baik. Jangan lupa cek produk lokal dari anak negeri yang tersedia di Moselo dan dukung mereka untuk berkembang. Banyak produk dalam negeri yang ditawarkan di Mosello seperti Handsanitizer Exclusive Design Mental Health, Charcoal Soap, hingga Heart Soap Bar yang super lucu.