Lampu tidak hanya sekedar sumber pencahayaan saja namun juga merupakan bagian dari desain kamar atau rumah. Ada banyak jenis lampu yang bisa disesuaikan dengan desain interior rumah. Salah satu jenis lampu yang sedang digemari adalah mood lamp atau lampu mood. Lampu mood ini menjadi salah satu item dekorasi yang sedang diburu anak muda karena mempunyai tampilan yang unik dan estetis.
Sama halnya dengan jenis lampu yang lain, lampu mood ini tersedia banyak jenis dan banyak digunakan untuk lampu kamar aesthetic. Lalu sebenarnya apa sih lampu mood ini?
Mengenal Mood Lamp
Seperti namanya, mood lamp adalah penerangan lampu yang bisa membangun suasana hati atau perasaan. Biasanya jenis lampu ini cocok digunakan untuk kamar tidur untuk memberikan suasana nyaman. Umumnya lampu mood ini juga digunakan sebagai lampu tidur kecil dengan cahaya yang bisa berubah-ubah.
Karena banyak digunakan untuk kamar tidur, lampu mood ini mempunyai tingkat penerangan yang tidak terlalu terang namun cukup untuk memberikan kenyamanan ketika tidur. Selain untuk penerangan, lampu mood ini mempunyai tampilan yang unik dan estetis sehingga menambah keindahan kamar atau ruangan.
Memilih Mood Lamp
Sama halnya dengan memilih lampu hias yang lain, memilih mood lamp juga tidak boleh sembarangan. Ada banyak faktor yang harus diperhatikan agar tidak salah dalam memilih lampu mood. Berikut ini beberapa tips memilih lampu mood yang tepat untuk kamar tidur.
Rekomendasi Mood Lamp Akrilik
Lampu mood akrilik menjadi salah satu jenis lampu hias yang banyak dicari. Ada banyak keunggulan bahan akrilik dibanding dengan bahan yang lain seperti lebih tahan pecah, lebih awet, cahaya yang cerah, dan sebagainya. Bila Anda masih bingung dengan pilihan lampu mood akrilik, berikut ini beberapa rekomendasinya.
Personalized acrylic lamp – lampu akrilik ini dibuat dengan desain custom sesuai dengan request dari pembeli. Lampu akrilik ini terdiri dari lampu akrilik, LED, dan juga tatakan kayu. Semua komponen dikerjakan secara handmade sesuai dengan pesanan Anda. Untuk jenis lampu akrilik ini tersedia tiga paket yaitu paket basic, standard, dan juga premium. Anda juga bisa menambahkan variasi lain dengan tambahan biaya seperti detail desain, warna, tulisan, dan juga karakter tambahan. Karena dikerjakan secara handmade, lampu akrilik ini membutuhkan pengerjaan setidaknya tiga hari setelah pembelian dilakukan.
Lampu tidur custom acrylic – lampu tidur akrilik ini mempunyai desain yang diukir secara langsung pada lampu akrilik. Sehingga cahaya yang dihasilkan bisa lebih cerah dan terang dibanding dengan lampu akrilik dengan teknik UV printing. Lampu ini tersedia dalam empat jenis ukuran yaitu mini size, standard size, square mini, dan square big. Anda bisa memilih lampu akrilik dengan ukuran yang sesuai dengan lokasi penempatannya. Untuk paket lampu akrilik ini terdiri dari lampu dengan dua warna yaitu kuning dan putih serta tatakan kayu. Tebal lampu akrilik ini 2mm dan sudah dilengkapi dengan soket usb. Anda juga bisa menambahkan detail variasi lain dengan tambahan biaya. Proses pengerjaan lampu akrilik ini membutuhkan waktu 7-14 hari kerja.
Lampu mood ini banyak dipilih karena tampilan yang unik dan bisa disesuaikan dengan keinginan Anda. Mood lamp dengan desain yang unik bisa menambah estetis dalam ruangan selain fungsinya sebagai sumber penerangan. Lampu mood ini juga cocok digunakan sebagai lampu tidur karena ukuran yang kecil dan tingkat cahaya yang tidak terlalu terang. Ada lampu mood yang mempunyai satu macam cahaya dan ada pula yang mempunyai lebih dari satu macam cahaya. Anda bisa memilih lampu mood yang sesuai dengan desain kamar dan juga warna cahaya yang sesuai dengan suasana hati. Hindari memilih lampu mood yang terlalu besar bila ruangan kamar berukuran kecil karena akan membuat desain kamar terkesan penuh dan sempit.