Menghias ruangan dengan bunga segar adalah hal yang umum dilakukan, namun menghias rumah dengan bunga kering masih asing bagi sebagian orang. Bunga kering yang biasanya langsung dibuang kini bisa dijadikan penghias ruangan aesthetic terutama untuk ruangan dengan desain minimalis vintage. Meskipun sudah tidak segar lagi, dekorasi dengan bunga kering ini ternyata banyak diminati lho.
Banyak orang yang merasa sayang untuk membuang bunga apalagi bila bunga tersebut adalah pemberian dari orang yang disayang. Sehingga munculah ide untuk membuat dekorasi berbahan dasar bunga kering.
Ide untuk Dekorasi dengan Bunga Kering
Dekorasi dengan bunga keringbukan suatu hal yang rumit. Tidak ada patokan khusus bagaimana dekorasi dibuat, tapi Anda bisa menggunakan beberapa ide berikut ini.
Gantung dengan tali – menggantung bunga kering menjadi desain yang paling banyak digunakan. Desain ini membuat ruangan terlihat aesthetic dan indah. Untuk menggantung bunga kering, Anda bisa memilih beberapa jenis bunga sekaligus, kemudian gantung terbalik pada seutas tali. Gantungkan beberapa buket bunga kering pada tali yang sama dengan jarak sekitar 10-15 sentimeter sehingga terlihat harmonis. Perpaduan bermacam-macam bunga kering akan menghiasi tembok dan menjadikan ruangan lebih estetis. Untuk desain ini, paling cocok menggunakan bunga kering dengan tangkai yang panjang karena akan terlihat menjuntai ketika digantung.
Letakkan pada vas – sama halnya dengan bunga segar, bunga kering juga sangat cocok diletakkan di vas. Ukuran dan warna vas bisa disesuaikan dengan warna dan jenis bunga. Misalnya bunga dengan tangkai panjang akan cocok dengan vas besar. Rangkaian ini akan menjadi fokus utama dalam ruangan sehingga bisa diletakkan ditempat yang banyak dilalui orang. Untuk bunga dengan ukuran kecil bisa menggunakan vas yang kecil pula agar bunga tidak tenggelam. Pilihan warna vas sebaiknya juga kontras dengan bunga Agar terlihat serasi. Misalnya jika bunga yang digunakan berwarna kecoklatan, maka Anda bisa menggunakan vas berwarna putih atau krem. Kalau Anda mempunyai beberapa jenis bunga kering dengan berbagai ukuran, Anda bisa meletakkan semua jenis bunga dalam satu vas. Meski terlihat berantakan, justru hal tersebut yang menjadikan hiasan bunga kering menarik.
Buat rangkaian bunga – rangkaian bunga atau flower wreath menjadi salah satu ide dekorasi yang unik. Anda hanya perlu kerangka dasarnya saja kemudian pasang bunga kering dengan menggunakan double tape. Padukan beberapa jenis bunga kering sesuai favorit Anda. Agar lebih cantik, Anda bisa melihat cara merangkai bunga kering seperti menambahkan pita, daun kering, bahkan dahan kering. Gantungkan rangkaian bunga kering ini di pintu, jendela, dan bisa juga sebagai hiasan dinding.
Letakkan di bingkai – meletakkan bunga kering dalam bingkai juga bisa menjadi ide yang bagus untuk dekor estetis. Anda bisa memilih bingkai dengan bentuk unik seperti bulat atau bentuk hati. Agar terlihat lebih indah, Anda juga bisa memadukan bunga kering dengan foto polaroid. Bunga kering dalam bingkai ini juga cocok untuk hadiah seperti Meliora dried flower yang tersedia di Moselo.
Buat terarium – terarium adalah kumpulan bunga atau tanaman yang diletakkan dalam wadah khusus. Biasanya terarium dibuat dari bunga atau tanaman hidup tapi juga bisa digunakan dengan bunga kering. Untuk membuat terarium Anda perlu memilih pot terrarium dengan bentuk yang unik. Kemudian rangkai bunga kering sesuai dengan kreatifitas Anda. Terarium bunga kering ini bisa digunakan sebagai pajangan di kamar atau bisa jadi hiasan bunga kering untuk ruang tamu lho.
Gunakan sebagai pengharum – meskipun sudah kering, beberapa bunga akan tetap harum seperti bunga lavender, mawar, dan lainnya. Bunga kering ini dapat digunakan sebagai pengharum ruangan alami. Ada beberapa cara yang bisa dipilih diantaranya membuat potpourri, sebagai campuran lilin aroma terapi, dan juga scented wax. Membuat potpourri tidaklah susah, Anda bisa meletakkan kelopak bunga kering favorit kemudian padukan dengan rempah. Agar aromanya lebih kuat, Anda bisa menambahkan pengikat aroma atau fixative. Bunga kering juga bisa digunakan sebagai campuran lilin aromaterapi dan scented wax. Proses membuat lilin aromaterapi dan scented wax ini sedikit rumit, namun Anda bisa membelinya di Moselo.
Tempat Terbaik Untuk Dekorasi Dengan Bunga Kering
Bunga kering sebagai dekorasi juga harus diletakkan di tempat yang tepat sehingga bunga terlihat estetis. Dekorasi dengan bunga keringini memang tidak bisa sembarangan karena salah memilih penempatan akan membuat ruangan terlihat kumuh. Berikut ini beberapa tempat terbaik untuk meletakkan dekorasi bunga kering.
Depan pintu – bunga kering yang digantung di depan pintu akan menambah keindahan rumah. Ada beberapa ide untuk menggantungkan bunga kering di depan pintu misalnya rangkaian bunga bulat atau flower wreath. Rangkaian bunga yang digantung terbalik dan diikat di papan juga bisa menjadi penghias pintu rumah Anda.
Di atas meja – untuk dekorasi di atas meja, Anda bisa memilih bunga kering dalam vas. Pilih ukuran dan warna vas yang serasi dengan bunga kering. Anda juga bisa menggabungkan dekorasi bunga kering dalam vas dengan properti lain misalnya cermin vintage, figurine, dan lainnya. Pilihan dekorasi lain adalah potpourri yang juga berfungsi sebagai pengharum ruangan.
Letakkan di rak gantung – rak gantung juga bisa menjadi display bunga kering yang bagus. Untuk dekorasi di rak gantung sebaiknya pilih bunga dan vas yang berukuran kecil agar terlihat serasi dengan rak. Anda bisa meletakkan lebih dari satu vas bunga berisi bunga kering dari berbagai jenis. Susun vas bunga agar terlihat indah. Anda juga bisa menambahkan properti lain yang serasi dengan bunga kering bila vas yang dimiliki hanya sedikit. Sehingga rak gantung tidak terlihat sepi atau kosong.
Dekorasi bunga kering juga tidak terbatas pada satu jenis saja. Anda bisa memadukan vas bunga kering dengan bunga yang digantung di dinding. Tinggal pilih saja penempatan yang tepat di dalam ruangan sehingga tidak terlihat terlalu dipaksakan. Kalaupun Anda tidak mempunyai vas, Anda juga bisa menggunakan botol kaca bekas dengan bentuk yang unik. Yang terpenting adalah padu padan warna bunga dengan vas. Hindari memilih vas dengan tekstur dan atau motif mencolok karena akan menyembunyikan fokus bunga kering.
Dekorasi dengan bunga kering cocok untuk ruangan dengan kesan estetis. Meskipun sudah kering dan warnanya tidak lagi mencolok, namun disitulah letak daya tarik bunga kering. Bunga meski sudah kering dan layu tetap mempunyai pesona bila dirangkai dan diletakkan ditempat yang benar. Sekarang Anda tidak perlu lagi membuang bunga yang sudah layu karena dengan sentuhan yang tepat bisa menyulap ruangan menjadi estetis. Selain itu, tidak ada aturan khusus untuk merangkai bunga kering, namun tetap harus disesuaikan dengan tema ruangan agar tidak memberikan kesan bertabrakan.