Moselo
Moselo Journal

Katun Polymicro, Senjata Andalan Baru Pengusaha Kreatif

Posted on 21 Des 2021
Share this post: 
karakteristik katun polymicro

Bagi Anda yang sedang berusaha untuk memulai bisnis konveksi industri fashion katun polymicro bisa jadi salah satu jenis kain terbaik. Dengan spesifikasi dan karakteristik yang dimilikinya mampu membuat produk yang memenuhi permintaan pasaran. 

Mengenal Lebih Dalam Tentang Kain Polymicro 

Bagi Anda para penguasaha di bidang kreatif fashion katun polymicro bisa menjadi salah satu pilihan paling tepat. Sebab dengan spesifikasi diantara kelebihan dan kekurangannya Anda bisa membuat banyak produk dari Poymicro. Namun sebelumnya Anda juga harus mengenal spesifikasinya dulu. 

Bahan katun polymicro sendiri merupakan gabungan dari nylon dan polyester. Ratio perbandingannya adalah 80% dan 20%. Memilik karakteristik mudah menyerap keringat dan cepat kering juga. Sifatnya juga cenderung jatuh sehingga membuat penggunanya pasti merasa nyaman seharian. 

Kelebihan dan Kekurangan Dari Katun Polymicro 

Setiap kain pasti memiliki kekurangan dan kelebihannya masing-masing. Begitu juga dengan katun polymicro. Anda bisa mendapatkan produk sesuai dengan keinginan jika memakai polymicro sebagai salah satu material utamanya. Berikut adalah beberapa kelebihan dan kekurangan bisa diketahui.

1. Lebih Tahan Terhadap Air 

Jika dibandingkan dengan kain lainnya katun polymicro memang lebih tahan terhadap air. Meski begitu daya keringnya juga lebih cepat dibandingkan dengan jenis katun lainnya. Sangat cocok untuk pakaian kantor yang frekuensi menggunakan cukup sering jadi ketika dijemur juga harus cepat kering juga. 

Karena lebih tahan terhadap air katun polymicro tidak hanya digunakan untuk material utama ombuatan baju saja. Ada banyak jenis produk bisa dibuat dengan polymicro, misalnya saja untuk pakaian tidur, pajamas, dan masih banyak lagi produk-produk unggulan lainnya

2. Tidak Menyebabkan Alergi 

Serat-serat kain yang rapat dan tekstur halus tidak akan menyebabkan alergi pada kulit tubuh. Jadi bagi Anda yang memiliki alergi sebaiknya tidak usah khawatir lagi untuk menggunakan katun polymicro. Kulit dijamin bebas dari ruam merah dan gatal-gatal karena sudah menggunakan bahan yang aman. 

Inilah alasan mengapa katun polymicro juga sering digunakan untuk membuat pakaian anak-anak. Dengan kualitas dan jaminan keamanan yang bagus membuat polymicro selalu jadi pilihan utama orang-orang untuk membuat dan mengkreasikannya menjadi sebuah produk fashion tertentu. 

3. Sangat Hangat 

Selain aman dari alergi katun polymicro juga sangat hangat ketika digunakan. Sangat cocok digunakan bagi Anda yang tinggal di negara dengan musim dingin yang panjang. Tidak perlu takut jika nantinya akan terserang flu karena serangan angin karena ketebalan kain juga sangat bagus. 

Oleh karenanya bagi Anda yang sedang ingin mencari pakaian memberikan kehangatan lebih baik pilih pakaian dari kaos katun polymicro. Dijamin membuat badan selalu hangat tanpa khawatir masuk angin lagi karena sudah ada proteksi khusus. Jadi jangan heran jika harganya juga cukup mahal. 

4. Kain yang Dipakai Sangat Halus 

Dibalik banyaknya keuntungan dan kelebihan yang dimiliki sebenarnya kain katun polymicro terbuat dari serat-serat yang halus sehingga cukup menerawang. Namun tidak terlalu menerawang karena bisa menggunakan furing sebagai bahan dasar tambahan agar para pengguna tetap merasa nyaman. 

Karena kain yang dipakai juga sangat halus Anda sebagai pengguna akan semakin merasa nyaman. Biasanya pakaian yang dibuat dari polymicro tidak hanya bagus untuk memberikan kehangatan musim dingin saja, melainkan juga di berbagai macam kesempatan. Misalnya saja saat musim panas tiba. 

Berbagai Macam Tipe Kain Katun Polymicro di Pasaran

Kain katun nampaknya sudah menjadi salah satu jenis kain yang banyak peminatnya. Bahkan di pasaran berbagai macam jenisnya selalu membuat katun jadi target utama material pembuatan berbagai produk fashion. Berikut ini ada informasi ragam jenis dari polymicro yang banyak laris di pasaran. 

1. Kain Micro TR 

Jenis katun polymicro pertama adalah micro TR. Salah satu jenis kain dari katun yang memiliki tekstur parasut. Halus, lembut, licin dan ringan karena sudah diproduksi dengan proses khusus. TR sendiri dibuat dari perpaduan tetron dan polyester. Jadi jangan heran jika hasil akhirna juga bagus. 

Kain micro TR ni juga sudah ada di berbaga toko kain kota-kota Anda. Pastinya soal harga jugabisa saja ada perbedaan walaupun tipis-tipis. Oleh karenanya siapkan budget yang sesuai saja dengan kebutuhan. Dengan begitu bisa mendapatkannya untuk dibuat menjadi pakaian sesuai dengan harapan. 

2. Kain Micro Ripstop 

Selanjutnya adalah kain micro ripstop yang teksturnya juga halus, lembut , ringan. Ciri utama yang paling bisa dikenali adalah motifnya yang kotak-kotak dengan serat-serat rapat dari benang sintetis ukuran besar. Hal ini membuatnya punya kesan hangat ketika digunakan pada cuaca ruangan yang dingin. 

Itulah mengapa bahan polymicro ini juga banyak digunakan untuk pembuatan jaket. Karena bagaimanapun dengan serat yang rapat ini memang bisa membantu untuk membuat pemakainya merasa hangat. Jadi tidak perlu khawatir atau takut lagi akan kedinginan saat sedang musim dingin. 

3. Kain Katun Polymicro Bintik 

Selanjutnya adalah kain katun polymicro dengan motif bintik. Sesuai namanya motifnya memang bintik, memiliki tekstur lembut dan halus sehingga senantiasa membuat pemakainya merasa nyaman. Bahkan setelah seharian bepergian sekalipun penggunanya tetap merasa nyaman. 

Mau dipakai saat sedang cuaca panas atau dingin sebenarnya sudah tidak perlu diragukan lagi. Hal ini menjadi fokus mudah bisa Anda dapatkan jika sudah menggunakan katun polymicro sebagai material utamanya. Tidak akan merasa gerah atau gatal karena serat yang dibentuk di sana memang rapi. 

Cara Merawat Bahan Katun Polymicro

Seperti halnya dengan beberapa jenis bahan katun lain, polymicro juga seperti itu. Ada beberapa cara penggunaan yang bisa Anda lakukan agar dapat mempertahankan kualitas dan warna dari katun polymicro. Berikut adalah penjelasan beberapa cara yang bisa Anda ikuti. 

1. Perhatikan Cara Mencuci

Selain memiliki tekstur halus katun juga sangat adem dan hangat ketika digunakan. Agar bisa mempertahankannya dengan baik tentu saja harus mempertahankan cara mencucinya. Cara tangan adalah salah satu pilihan paling teapt daripada memakai mesin dengan resiko. 

Cyci dengan tangan kemudian kucek juga dengan hati-hati. Pakai air normal saja tidak perlu hangat ataupun panas. Karena pada dasarnya katun tidak terlalu tahan dengan suhu panas yang terlalu tinggi karena bisa merusak tekstur aslinya. 

2. Cara Setrika 

Terakhir adalah memperhatikan suhu setrika yang digunakan. Seperti yang sudah dijelaskan diatas bila memang kain katun tidak bisa disetrika dengan suhu terlalu panas. Hal tersebut akan membuatnya jadi mudah kusut dan tidak halus lagi. 

Tentu saja Anda tidak ingin hal tersebut terjadi. Oleh karenanya agar bisa bertahan dalam waktu lama sebaiknya gunakan petunjuk diatas. Dengan begitu kain atau bahan katun polymicro dapat digunakan dengan nyaman. Tekstur halus dan lembut pastinya membuat semakin betah memakainya. 

Itulah beberapa cara perawatan dari katun polymicro yang bisa Anda coba. Jika Anda sedang mencari referensi produk fashion dengan kain katun polymicro, maka cobalah untuk datang ke laman Moselo. Kami merupakan marketplace khusus industri kreatif dengan berbagai produk kerajinan karya anak negeri.

Moselo blog
Shop for Crafts, Creative Goods, and Unique Experiences